Jumat, 01 September 2017

Pola - Pola Pertumbuhan Makhluk Hidup

Pola - Pola Pertumbuhan Makhluk Hidup - Organisme seluler maupun multiseluler memiliki pertumbuhan dan perkembangan. Pertumbuhan organisme tertentu, misalnya bakteri membentuk kurva sigmoid dan beberapa organisme lainya membentuk kurva yang berbeda, misalnya manusia menunjukan pola pertumbuhan alometrik. 

Pola - Pola Pertumbuhan Makhluk Hidup


Setelah kelaihranya, manusia menunjukan dua fase pertumbuhan yang sangat cepat, yaitu setelah kelahiran dan masa remaja. Sebaliknya, fase yang terdapat di antara fase setelah kelahiran dan pada masa remaja merupakan fase pertumbuhan yang tidak terlalu cepat. 

Kurva pertumbuhan alometrik berlangsung ketika organ - organ tubuh menunjukan kecepatan pertumbuhan yang berbeda dengan kecepatan pertumbuhan seluruh tubuh. 

Pertumbuhan organ - organ tersebut menyediakan kebutuhan - kebutuhan yang diperlukan selama masa pertumbuhan. Contohnya, pertumbuhan limfa pada anak - anak menyediakan imunitas alami pada masa anak - anak. Anda dapat memberikan contoh yang lain, misalnya organ reproduksi kapan mulai berkembang. 

Selain itum beberapa makhluk hidup menunjukan kecepatan pertumbuhan organ tubuh sama dengan kecepatan pertumbuhan seluruh tubuh, sehingga pola pertumbuhanya seperti pola pertumbuhan isometri, misalnya pada metamorfosis belalang, kupu - kupu, katak dan lain - lain. 

Pertumbuhan Organisme Uniseluler Dan Multiseluler

Pertumbuhan Organisme Uniseluler Dan Multiseluler - Apakah terdapat perbedaan antara organisme uniseluler dan multiseluler? Organisme uniseluler atau mikroorganisme merupakan organisme yang sangat kecil, sehingga untuk mengamati pertumbuhanya dilakukan pada satu populeasi atau sekumpulan sel. 
Pertumbuhan Organisme Uniseluler Dan Multiseluler

Pertumbuhan suatu populasi organisme uniseluler terdiri atas pembelahan biner individual sel secara berulang - ulang. Pembelahan tersebut akan menambah jumlah sel sehingga populasinya semakin membesar. Lalu bagaimana dengan organisme multiseluler? 

Organisme multiseluler tersusun atas banyak sel. Pertumbuhan pada organisme multiseluler melibatkan pembelah sel. Sel - sel pada organisme multiseluler ada yang berdiferensiasi menjadi sel - sel khusus untuk melakukan fungsi tertentu. 

Proses pembentukan sel - sel khusus mengakibatkan perubahan struktur dan biokimia sel. 

Pertumbuhan pada multiseluler diukur pada perubahan panjang, tinggi atau berat setiap waktu tertentu (unit waktu) seperti yang tampak pada gambar. 

Definisi Dan Contoh Pertumbuhan dan perkembangan Makhluk Hidup

Definisi Dan Contoh Pertumbuhan dan perkembangan Makhluk Hidup - Apakah anda pernah mengenal apa yang di maksud dengan pertumbuhan dan perkembangan? Tentunya anda pernah mendengar atau bahkan memahami tentang pertumbuhan karena sering mendengarnya. Bagaimana dengan perkembangan? Apakah anda juga memahaminya? 

Definisi Dan Contoh Pertumbuhan dan perkembangan Makhluk Hidup


Makhluk hidup selalu berubah - ubah dari waktu ke waktu. Perubahan yang terjadi mulai dari fertilisasi sel telur hingga  dewasa disebut dengan pertumbuhan dan perkembangan. 

Pengertian pertumbuhan dan perkembangan seringkali kurang tepat didefinisikan. Oleh karena itu, anda harus benar - benar memahami sesuatu yang disebut tumbuh atau berkembang. 

Contohnya: terdapat sel yang membesar karena menyerap air dengan cara osmosis. Membesarnya sel tersebut bukan merupakan pertumbuhan. Sebaliknya, tambahnya jumlah sel zigot karena pembelahan, tetapi tidak terjadi peningkatan ukuran tubuh, termasuk pertumbuhan. Oleh karena itu, apakah sebenarnya pertumbuhan dan perkembangan itu?

Pertumbuhan (growth) merupakan proses penambahan ukuran (volume, massa, tinggi atau panjang) yang permanen dan bersifat tidak balik )irreversible), biasanya juga terjadi penambahan komponen yang bersifat padat, meningkatnya berat dan kering serta jumlah sitoplasma. Pertumbuhan bersifat kuantitatif, artinya dapat dinyatakan  dengan satuan bilangan. 

Apa yang dimaksud dengan perkembangan? Perkembangan (development) merupakan perubahan dalam bentuk kompleksitas yang terjadi selama pertumbuhan. Perkembangan merupakan proses menuju kedewasaan  pada makhluk hidup.Proses ini bersifat kualitaif, artinya tidak dapat dinyatakan dengan bilangan. 

Suatu makhluk hidup dikatakan sudah dewasa apabila alat perkembangbiakanya secara seksual telah berfungsi, misalnya tumbuhan dikatakan  sudah dewasa apabila telah mampu berbunga, sedangkan pada hewan apabila kelenjar kelaminya telah mampu menghasilkan  sel kelamin. Pertumbuhan dan perkembangan sering juga disebut morfogenesis. 

Rabu, 15 Februari 2017

Peranan Jamur Dalam Kehidupan Manusia

Peranan Jamur Dalam Kehidupan Manusia - Fungi atau jamur adalah organisme heterotrof. Seluruh kebutuhan zat makananya diperoleh dari organisme lain, baik langsung dari organisme lain (parasit), ataupun dari sisa- sisa organisme lain (saprofit). 

Walaupun demikian, tidak semua jamur merugikan organisme lain. Bagi manusia jamur mempunyai peranan penting. Jadi, jamur ada yang menguntungkan dan ada pula yang merugikan. 

 Jamur Menguntungkan Manusia

a. Di bidang industri makanan dan minuman

1. Rhizopua Oryzae. Jamur ini tumbuh dan mengaitkan butir - butir bungkil atau kedelai menjadi tempe. Jamur ini berkembangbiak dalam lingkungan yang lembab dan kurang cahaya. Rhizopus dapat mengubah amilum dalam kedelai menjadi gula dan dapat memecah protein dan lemak yang ada di dalam sel - sel kedelai dan kacang, sehingga tempe itu seakan - akan lebih tersedia untuk dicerna perut kita. 

2. Saccharomyces. Sering disebut khamir atau yeast. Jenisnya banyak, antara lain Saccharomyces cerevisiae dan Saccharomyces ovale, keduany sering digunakan untuk membuat sake (minuman khas Jepang). 

Dalam keadaan untuk membuat anaerob, bila substratnya mengandung senyawa karbohidrat, Saccharomyces akan menghasilkan fermen, yang dapat mengubah gula menjadi alkohol + Co₂ dengan membebaskan sejumlah energi. 

3. Aspergillus. Walaupun jenis ini ada yang erugikan manusia, namun ada beberapa species dari Aspergillus yang juga menguntungkan manusia, yaitu Aspergillus wentii dan Aspergillus oryzae. Aspergillus wentii dipergunakan untuk membuat kecap. Sedangkan Aspergillus oryzae sering dipergunakan untuk membuat tape. 

4. Penicillium camemberti dan Penicillum roqueforti, banyak digunakan untuk meningkatkan kualitas keju. jamur ini dapat menurunkan kadar kasein yang sering terdapat dalam keju. Dengan menurunya kadar kasein, keju menjadu lebih harum, sehingga lebih baik kualitasnya. 

Peranan Jamur Dalam Kehidupan Manusia

5.Volvariella vovalcea, terkenal dengan sebutan jamur merang. lihat gambar. Jamur jenis ini merupakan jamur yang paling terkenal di Indonesia, di mana telah banyak orang mengusahakan pembudidayaanya. Jamur ini banyak mengandung lemak dan glikogen, dan dapat dimasak untuk dimakan.

Peranan Jamur Dalam Kehidupan Manusia

Jamur jenis lain yang juga enak di makan adalah jamur kuping (Auricularia polytricha), jamur jantung, jamur kapuk, jamur morel, dan lain sebagainya. 

b. Di Bidang Industri
Rhizopus nigricans, merupakan jenis jamur yang dapat dipergunakan untuk produksi asam fumarat. Sedang Rhizopus nodusus dapat dipergunakan untuk produksi asam laktat. 

c. Di Bidang Kedokteran
Alexader Fleming adalah orang pertama yang mengetahui khasiat penisilin, yaitu zat antibiotik yang dihasilkan oleh jamur jenis Penicillium notatum dan Penicillium chrysogenum. 

Namun demikian obat 9antibiotik) tersebut baru dikembangkan secara besar - besaran setelah perang dunia II. jamur ini dapat tumbuh di mana - mana, terutama pada buah yang telah ranum dan tampak sebagai noda hijau atau biru. 

d. Di bidang Pertanian
Tidak disangsikan lagi, bahawa jamur sebagai organisme saprofit sangat penting artinya dalam membantu mengembalikan kesuburan tanah. Jamur - jamur saprofit menghancurkan kayu, daun - daunan sehingga menjadi mineral kembali. 

Berbagai Sifat Jamur

Berbagai Sifat Jamur

1. Struktur dan morfologi jamur
Jamur atau fungsi adalah organisme tingkat rendah yang belum mempunyai akar, batang dan daun, sehingga sering disebut Thalus. Tubuh jamur ada yang terdiri atas satu sel, dan ada pula yang terdiri atas banyak sel. 

Yang terdiri atas banyak sel umumnya berbentuk benang, benang itu disebut hife. Hife akan bercabang - cabang membentuk bangunan seperti anyaman dan miselium. 

Berbagai Sifat Jamur


Sel - sel penyusun tubuh jamur sudah mempunyai inti sesungguhnya atau bersifat Eukariotik. Tetapi berbeda dengan alga, pada sel jamur tidak ditemukan adanya klorofil, sehingga seluruh kelompok jamur bersifat heterotrof. 


2. Cara Hidup Jamur
Seperti dijelaskan di atas, bahwa seluruh jenis jamur bersifat heterotrof, artinya kebutuhan makananya tergantung kepada organisme lain. Ada yang hidup dan memperoleh makanan dari sisa organisme lain, disebut jamur saprofit; ada pula yang hidup dan mengambil zat makanan dari jaringan organisme lain. Jamur yang demikian disebut jamur parasit. 

Berbagai Sifat Jamur

Jamur tidak dapat mencernakan makanan secara langsung seperti hewan, tetapi dengan cara mengeluarkan enzim ke dalam medium dimana jamur itu hidup. Enzim itu akan dipergunakan  untuk mempercepat penguraian zat, dan setelah dihasilkan zat yang sederhana, jamur akan menyerapnya. 


3. Habitat Jamur
Jamur hidup di daerah beriklim dingin hingga daerah beriklim panas, di darat maupun di air. namun demikian sebagian besar jamur kita temukan di darat, khususnya di tempat yang lembab dan kurang cahaya matahari. 


4. Reproduksi jamur
Jamur dapat berkembangbiak secara vegetatif maupun secara generatif. 

Berbagai Sifat Jamur


a. Secara vegetatif: Sering disebut perkembangbiakan secara aseksual atau secara tak kawin. Perkembangbiakan secara ini misalnya dengan membuat spora, fragmentasi, membelah diri, dengan tunas (budding), konidium, dan lain sebagainya. 

b. Secara generatid: Sering disebut secara kawin atau seksual. Perkembangbiakan secara generatif dapat berupa konjugasi hife yang menghasilkan zigospora. 

Spora pada jamur berbeda dengan spora pada bakteri. Spora bakteri merupakan endospora yang bukan sebagai alat reproduksi, sedangkan spora pada jamur merupakan alat reproduksi. 

Cara Menghindari Batu Ginjal

Cara Menghindari Batu Ginjal - Hingga saat ini telah ditemukan berbagai cara untuk menangani kelainan yang berupa batu ginjal. Walaupun peningkatan - peningkatan dalam mengobati batu ginjal terus berlangsung, tentunya lebih baik bila kita menghindari sejak awal. Beberapa cara untuk mencegah terjadinya batu ginjal dalam tubuh kita adalah sebagai berikut. 

1. Banyak Minum Air Putih
Menambah masuknya cairan ke dalam tubuh adalah langkah pertama untuk tetap bebas dari sakit ginjal, minimum 12 gelas setiap harinya. Cairan bentuk apapun dapat diminum, seperti air, jus, soda, kopi, dan teh. Bagi orang yang mempunyai kadar asam urat tinggi sebaiknya menghindari teh dan kalsium susu. 


2. Memeriksa cairan yang keluar tubuh setiap hari
Dokter menyarankan agar selalu melihat banyaknya cairan yang dikeluarkan tubuh setiao harinya. Jika cairan yang dikeluarkan dalam 1 hari di bawah 1.000 ml, keadaan ini akan membahayakan kesehatan ginjal. 


3. Kurangi Produk Susu
Sejauh ini, batu ginjal yang paling biasa adalah yang dibentuk oleh kalsium (kalsium oksalat atau kalsium fosfat). Bila sering menggunakan produk - produk supelemen untuk menguatkan tulang, kemungkinan besar dapat meningkatkan resiko pembentukan batu ginjal. 

Produk - produk dari susu merupakan sumber kalsium terbesar. Batasi konsumsi mentega dan keju yang banyak mengandung kalsium dan merupakan sumber lemak yang tidak baik bagi kesehatan jantung. 

4. Jangan menggunakan obat pereda sakit perut antasida
Antasida atau obat pereda sakit perut yang dijual dipasaran, kebanyakan mengandung kalsium. 

5. Kurangi mengkonsumsi produk daging
Penderita batu ginjal jenis asam urat biasanya banyak mengonsumsi makanan tinggi. Oleh karena itu, bagi orang yang beresiko tinggi terkena batu ginjal sebaiknya mengurangi pemasukan protein hewani. 

6. Kurangi garam oksalat
Mengonsumsi buah - buahan dan sayuran akan memberikan vitamin dan mineral bagi tubuh, tetapi beberapa jenis makanan ini juga dapat memberikan oksalat bagi tubuh. 

Oleh karena itu, bagi orang yang beresiko tinggi terkena batu ginjal sebaiknya mengurangi makanan yang mengandung oksalat, seperti teh, cola, coklat, kacang, jeruk dan bayam. 

7. Perbanyak vitamin A
Vitamin A sangat penting untuk menjaga kesehatan saluran kemih. Bahan - bahan yang banyak mengandung vitamin A ini adalah ubi manis, brokoli, labu dan wortel. namun, harus diingat jika tubuh kita kelebihan vitamin A maka dapat mengakibatkan keracunan karena tubuh tidak dapat membuang kelebihan vitamin A ini. 

8. Perbanyak Vitamin B
Para ilmuwan menemukan vitamin B₆ dapat menurunkan kadar oksalat dalam darah sehingga mengurangi resiko pembentukan batu ginjal. 

9. Kurangi vitamin C
Vitamin C dalam dosis tinggi atau lebih dari 3000 mg/hari dapat menjadi masalah potensial bagi orang yang beresiko tinggi terkena batu ginjal. Hal ini karena vitamin C akan di ubah menjadi oksalat di dalam tubuh. 

Oleh karena itu, orang yang beresiko terkena batu ginjal sebaiknya menjauh dari suplemen - suplemen yang mengandung vitamin C. 

10. Olahraga Secara teratur
Salah satu keuntungan dari olahraga teratur adalah membuka jalan bagi kalsium untuk keluar dari aliran darah dan masuk ke dalam tulang. Hasilnya, tulang menjadi lebih kuat dan mengurangi resiko terbentuknya batu ginjal. 

11. Kurangi konsumsi garam
Batu ginjal dan konsumsi garam sangat erat hubunganya. Konsumsi garam yang wajar adalah sebanyak 2 gram per hari. 

Selasa, 14 Februari 2017

Merokok Dan Kesehatan Organ Pernapasan

Merokok Dan Kesehatan Organ Pernapasan - Merokok meru[akan suatu kebiasaan yang dapat membahayakan kesehatan karena rokok merupakan agen utama timbulnya berbagai macam penyakit, terutama penyakit pada sistem pernapasan dan kardiovaskuler (penyakit yang berhubungan dengan jantung). 

Dari penelitian diketahui bahwa sekitar 90% orang yang meninggal karena kanker paru - paru adalah perokok, sekitar 75% orang yang meninggal karena bronkitis adalah perokok, dan sekitar 10 persen kematian karena penyakit jantung disebabkan oleh rokok. 

Selain itu, juga terdapat laporan yang menunjukan bahwa merokok dapat mengurangi usia seseorang sebanyak 4 tahun. 

Di dalam rokok terkandung berbagai macam bahan - bahan kimja yang berbahaya bagi kesehatan. Nikotin merupakan zat utama yang terkandung dalam asap rokok. Nikotin bekerja pada pusat kepuasan di otak yang menyebabkan perokok ketagihan untuk terus merokok. Nikotin meningkatkan produksi senyawa kimia yang disebut "dopamine" dan berhubungan erat dengan pusat emosi di otak.

Nikotin menyebabkan perubahan - perubahan di dalam tubuh, yang berupa : 

a. Peningkatan frekuensi denyut jantung.
b. Penyempitan (kontriksi) pembulih darah dan peningkatan tekanan darah, serta 
c. Peningkatan kadar asam lemak dalam darah, keadaan ini akan menyebabkan penyumbatan p-ada pembuluh darah arteri jika disertai dengan kenaikan daya lekat keping darah. 

Selain nikotin, bahan kimia beracun yang juga sangat populer dan sangat berbahaya dalah "tar". Tar terdapat di dalam asap rokok, bila bahan ini masuk kedalam sistem tubuh maka akan dirombak di hati menjadi bahan yang diebut sebagai epoksida. 

Epoksida berbahay karena dapat merusak DNA yang merupakan unit genetis sel sehingga dapat menimbulkan pertumbuhan sel yang tidak normal pada organ (kanker). Oleh karena itu, bahan ini dianggap sebagai pemicu timbulnya kanker pada perokok. 

Selain itu, di dalam rokok juga terkandung karbon monoksida, berupa gas yang tidak berbau dan tidak berwarna serta lebih mudah bereaksi dengan hemoglobin darah dibandingkan dengan oksigen. 

Keadaan tersebut tentu akan mengurangi distribusi oksigen ke dalam sel - sel atau jaringan tubuh. Untuk menanggulangi kekurangan suplai oksigen ke jaringan maka jantung dan paru - paru terpaksa bekerja dengan lebih kuat lagi. Karbon monoksida juga merusak dinding arteri yang mendorong munculnya penyakit jantung. 

Banyak sekali pengaruh buruk yang ditimbulkan dri kebiasaan merokok bagi kesehatan. Pengaruh buruk yang ditimbulkan akibat merokok tidak hanya pada satu atau dua organ di dalam tubuh, tetapi dapat mempengaruhi seluruh sistem dalam tubuh. Adapun pengaruh buruk rokok bagi kesehatan adalah sebagai berikut:

a. Indra pembau pada hidung menjadi kurang sensitif.
b. Gigi menjadi mudah rusak dan gusi mudah bengkak.
c. Menurunkan daya kerja obat pada tubuh.
d. Mengganggu keadaan fisik dan mental.
e. Gigi menjadi berwarna kecoklatan, bau mulut dan bau badan menjadi tidak sedap sehingga merusak penampilan.

f. Menimbulkan gangguan ada sistem pencernaan.
g. Dapat menimbulkan penyakit asma, emfisema, dan penyakit sistem pernapasan lainya.

h. Meningkatkan terjadinya penyakit jantung.
i. Maningkatkan terjadinya kanker, terutama kanker pada paru - paru dan saluran pernapasan.

j. Menyebabkan penuaan dini pada kulit.
k. Menyebabkan keguguran pada wanita hamil dan bayi lahir prematur. 

Selain bagi diri perokok itu sendiri, merokok juga menimbulkan pengaruh buruk bagi orang - orang yang ada disekitar perokok (perokok pasif).