Bakteri Yang Merugikan Dan Menguntungkan Manusia Serta Jenis Bakteri - Peranan bakteri dalam kehidupan Manusia. Bila kita mendengar kata bakteri, seolah - olah kita dihadapkan pada organisme yang selalu membahayakan (merugikan) manusia. Padahal sebenarnya tidak semua bakteri yang itu membahayakan, sebab banyak juga jenis bakteri yang menguntungkan manusia.
Berikut ini akan dibahas bakteri yang merugikan maupun yang menguntungkan manusia.
Bakteri Yang Menguntungkan Manusia
a. Patogen yaitu bakteri yang parasit dan dapat menimbulkan penyakit. Ada yang menimbulkan penyakit pada saluran pencernaan, saluran pernapasan, saluran kelamin, otot dan lain - lain. Lihat tabel berikut.
Macam - macam bakteri dan penyakit yang ditimbulkanya
b. Parasit pada tumbuhan dan ternak
- Xanthomonas citri: penyebab kanker pada pohon jeruk.
- Bacillus: Penyebab penyakit antraks pada ternak.
c. Saprofit (Saprobakteri). Tidak semua bakteri saprofit merugikan tetapi hanya hidup pada makanan, bahan bangunan dan bahan pakaianlah yang merugikan manusia, karena bakteri dapat merusakan.
Bakteri Yang Menguntungkan Manusia
a. Bakteri Pembusuk
Bakteri yang hidup di kolom (usus besar) membantu membusukan sisa makanan. Contohnya Escherichia. Disamping membantu membusukan manakanan, bakteri ini juga dapat membantu pembentukan vitamin K yang penting untuk pembukaan darah.
b. Bakteri yang menguntungkan di bidang pertanian.
1. Bakteri nitrogen. Nitrogen adalah unsur yang sangat diperlukan tumbuhan, karena merupakan salah satu bahan untuk sintesis protein. Bakteri pengikat ini adalah hidup bebas: Misalnya : Azotobacter, Chroococcum, Clostridium, Pasteurianum, Rhodospirillum rubrum, dan ada yang hidup disimbiosis misalnya Rhizobium Leguminosorum.
Rhizobium hidup bersimbiosis pada bintil - bintil akar tanaman polong - polongan (Leguminosae).
Bintil - bintil berisi bakteri pada akar tumbuhan kacang - kacangan |
2. Bakteri nitrifikasi yaitu bakteri yang membantu proses pembentukan senyawa nitrat dalam tanah, sehingga membantu menyuburkan tanah.
c. Bakteri yang menguntungkan di bidang industri makanan
Banyak bakteri yang dipergunakan untuk membantu proses produksi bahan makanan. Misalnya pada produksi keju, mentega, susu bubuk.
Dalam pembuatan makanan tersebut, peranan bakteri adalah untuk mengubah laktosa yang terdapat pada adonan menjadi asam laktat. Asam laktat inilah yang menyebabkan bahan makanan tersebut menjadi keras.
d. Bakteri Yang Menguntungkan di Bidang Kesehatan
Banyak jasa bakteri bagi kesehatan manusia, antara lain dipergunakan untuk pembuatan vaksin. Di samping iut, sekarang telah berhasil dikembangkan teknik rekombinasi gen pada bakteri yang bertujuan untuk memaksa bakteri menghasilkan produk yang kita inginkan, misalnya insulin.
Beberapa organisme peralihan dari bakteri dan jamur, mampu menghasilkan zat antibiotik, misalnya :
- Streptomyces griceus, menghasilkan antibiotik streptomisin.
- Streptomycs aureofasien, menghasilkan aureomisin.
- Streptomyces venezuele, menghasilkan kloromisin dan kloranfenikol.
e. Bakteri Penghasil asam
Sekarang telah dapat diproduksi berjenis - jenis senyawa asam, namun di alam sendiri sebenarnya sudah ada bakteri yang mampu menghasilkanya, tetapi jumlahnya sangat sedikit, misalnya :
- Asam cuka : Dihasilkan oleh Acetobacter
- Asam propionat : dihasilkan oleh propionibacteriumacues.
- Asam butirat : dihasilkan oleh clostridium butiricum.
Ada yang menganggap Streptomyces sebagai organisme peralihan dari bakteri ke fungsi.
Demikian Bakteri Yang Merugikan Dan Menguntungkan Manusia Dan Jenis Bakteri, semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar